Dirgahayu Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023 "Terus Melaju Menuju Indonesia Maju"

Artikel

Pembinaan Linmas dari Satpol PP DIY di Kalurahan Kranggan

08 September 2022 16:02:51  Admin Kranggan  1.047 Kali Dibaca  Berita Desa

Pada Rabu, 07 September 2022 pukul 08.00 WIB – selesai di Gedung Serbaguna Balai Kalurahan Kranggan dilaksanakan Pembinaan Linmas dari Satpol PP DIY dengan tema “Peran Satuan Perlindungan Masyarakat Dalam Rangka Membantu Pencegahan Kejahatan Jalanan di Masyarakat”. Acara ini dihadiri oleh Satpol PP DIY, Satpol PP Kulon Progo, Kepolisian DIY, Kepala Jawatan Keamanan Kapanewon Galur, Linmas dan calon Linmas se-Kalurahan Kranggan.

Sambutan pertama disampaikan oleh Lurah Kranggan, Bapak Sukriyanta. Beliau menyatakan bahwa ada beberapa wanita yang berminat menjadi linmas. Saat ini linmas di Kalurahan Kranggan banyak yang sudah menjadi linmas puluhan tahun, sulit memperoleh regenerasi. Jadi, regenerasi linmas sangat dibutuhkan. Beliau menceritakan bahwa dahulu banyak sekali pelatihan untuk linmas. Harapannya, dari Satpol PP dapat memberikan perhatian khusus bagi rekan-rekan Linmas dalam bentuk pelatihan-pelatihan untuk memajukan Linmas.

Sambutan dari Kepala Jawatan Keamanan Kapanewon Galur, Bapak Suroto, S.IP yaitu beliau mengucapkan terima kasih kepada Satpol PP DIY karena telah memberikan banyak pelatihan di Kapanewon Galur bagi Linmas. Beliau berharap Linmas yang datang pada saat ini bisa menularkan ilmu yang didapat kepada rekan-rekan yang lain.

Sambutan Kabid Linmas Pol PP DIY, Drs.Ilham Junaidi yaitu membicarakan terkait seragam linmas yang saat ini masih berwarna hijau, saat ini Kementerian Dalam Negeri sedang menggodok aturan terkait seragam linmas yang baru. Tugas Linmas adalah membantu penanggulangan bencana dan menjaga keamanan sehingga anggota Linmas ini menjadi ujung tombak di masyarakat. Beliau berharap anggota Linmas dapat membantu mengayasi kejahatan jalanan dengan mulai mengamati, mencatat, dan melaporkan. Peran ini bisa dilakukan dengan cara pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat yang bisa dimulai dari keluarga. Akan lebih baik jika dilakukan patrol rutin di malam hari untuk memantau tempat-tempat yang sering digunakan untuk nongkrong karena kejahatan jalanan biasanya dilakukan pada dini hari.

Narasumber dalam acara ini berasal dari Satpol PP Kulon Progo dan Polda DIY. Peserta pembinaan yaitu Linmas se-Kalurahan Kranggan mengikuti acara ini dengan seksama. Harapannya setelah pembinaan ini dilakukan, terdapat peningkatan kapasitas dari anggota linmas dalam rangka ikut serta memelihara keamanan di wilayah Kalurahan Kranggan.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Peta Desa

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Belum ada agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Sepaten, Kranggan, Galur, Kulon Progo
Kalurahan : KRANGGAN
Kecamatan : GALUR
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55661
Telepon :
Email : pemerintahdesakranggan@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:50
    Kemarin:550
    Total Pengunjung:122.375
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.134.104.173
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

05 Maret 2019 | 25.549 Kali
Sejarah Desa
08 Juli 2019 | 24.159 Kali
Maklumat PPID
05 Maret 2019 | 24.069 Kali
Pemerintah desa
05 Maret 2019 | 24.058 Kali
Profil
05 Maret 2019 | 24.014 Kali
Profil Wilayah Desa
05 Maret 2019 | 23.980 Kali
Data Desa
08 Juli 2019 | 23.940 Kali
Aduan
24 Januari 2024 | 67 Kali
Rapat Koordinasi Sewa Menyewa Kios Kalurahan Tahun 2024
29 Oktober 2022 | 793 Kali
Gerdal di Wilayah CB 3 dan CB 8
08 Juli 2021 | 947 Kali
ANUGERAH IPTEK KREANOVA MENOREH Ke-8 Tahun 2021
08 September 2022 | 752 Kali
Penyaluran BLT DD September 2022
17 Januari 2024 | 78 Kali
Rapat Koordinasi bulan Januari 2024
09 Januari 2023 | 735 Kali
Rapat Koordinasi bulan Januari 2023
08 Juli 2019 | 23.901 Kali
Permohonan Informasi

Statistik SID